Pengertian Gerhana dan Macam-Macam Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan Terlengkap

Posted on

Pengertian Gerhana dan Macam-Macam Serta Proses Terjadinya Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan Terlengkap – Gerhana adalah fenomena astronomi yang terjadi jika sebuah benda angkasa bergerak ke dalam bayangan sebuah benda angkasa lain.

Gerhana merupakan sebuah fenomena yang terjadi apabila bayang-bayang matahari terhalang oleh bumi atau bulan. Saat sinar matahari terhalang oleh bumi ataupun bulan maka akan terbentuk daerah bayang-bayang inti seperti bentuk kerucut yang disebut dengan umbra. Pada bagian lainnya juga akan terbentuk daerah bayang-bayang kabur yang disebut dengan penumbra. Gerhana termasuk fenomena yang jarang terjadim hal tersebut karena bidang orbit bulan tidak berimpit dengan Ekliptika yaitu jalur lintasan benda-benda langit dalam mengelilingi suatu titik pusat sistem tata surya, sehingga tidak tiap setengah bulan lamanya matahari, bumi, dan bulan berada pada satu garis lurus. Perpotongan antara bidang orbit bulan dan ekliptika disebut dengan simpul. Saat bulan berkonjungsi dan ketiga benda raksasa tersebut berada di sekitar simpul, maka saat itulah terjadi gerhana.

Macam-Macam Gerhana dan Proses Terjadinya

Secara umum, terdapat 2 macam gerhana yaitu gerhana matahari dan gerhana bulan.

Pengertian Gerhana Matahari

Gerhana Matahari adalah fenomena yang terjadi ketika bulan berorbit tepat di antara bumi dan matahari, maka matahari tertutup oleh bulan sehingga bayang-bayang bulan sampai ke bumi, permukaan bumi yang tertutup bayang-bayang bulan akan mengalami gerhana matahari. Meskipun ukuran bulan lebih kecil dibanding matahari namun ada kalanya cahaya matahari bisa tertutup sepenuhnya oleh bulan yakni saat bulan berada pada jarak terdekatnya dengan bumi. Gerhana matahari berlangsung lebih singkat dibandingkan dengan gerhana bulan. Gerhana bulan dapat berlangsung hingga sekitar 3 jam sedangkan gerhana matahari hanya terjadi sekitar 10 menit saja. Hal tersebut terjadi karena ukuran bulan lebih kecil dari bumi, sehingga akan lebih cepat keluar dari bayang-bayang bulan.

Macam Macam Gerhana Matahari

Terdapat beberapa jenis gerhana matahari diantaranya:

Gerhana Matahari Total

Gerhana matahari ini terjadi saat sinar matahari yang menuju bumi terhalang sepenuhnya oleh bayang-bayang bulan. Pada saat itu kedudukan bumi, bulan dan matahari berada pada satu garis lurus. Fenomena gerhana matahari total seperti ini pastinya sangat jarang terjadi dan mungkin seseorang hanya dapat melihat gerhana ini sekali dalam seumur hidup. Meskipun jarang terjadi, jangan memaksakan diri untuk melihat gerhana ini dengan mata telanjang. Karena hal tersebut sangat berbahaya, untuk melihatnya sebaiknya melalui pengamanan alat khusus ataupun melalui rekaman.

Gerhana Matahari Sebagian


Gerhana matahari sebagian terjadi saat sinar matahari yang menuju bumi terhalangi oleh bayang-bayang penumbra bulan. Ketika gerhana ini berlangsung, akan terlihat sebagian cakram matahari tertutup cakram bulan.

Gerhana Matahari Cincin


Gerhana matahari ini terjadi saat bumi mengalami lanjutan umbra bulan yakni saat bulan berada pada titik terjauh dari bumi. Gerhana ini bisa ditandai dengan adanya garis cahaya membentuk lingkaran cincin yang memiliki lubang hitam ditengahnya.

Gerhana Matahari Hibrid


Gerhana hibrid bergerak antara gerhana total dan cincin. Saat titik tertentu di permukaan bumi, gerhana ini muncul sebagai gerhana total, sedangkan pada titik-titik lain muncul sebagai gerhana cincin. Fenomena gerhana matahari hibrid relatif jarang terjadi.

Pengertian Gerhana Bulan

Gerhana bulan adalah fenomena yang terjadi apabila bumi berada di antara matahari dan bulan pada satu garis lurus yang sama, sehingga sinar matahari tidak bisa mencapai bulan karena terhalang bumi. Pada waktu itu bidang orbit bumi berimpit dengan bidang orbit bulan. Gerhana bulan hanya terjadi 1-2 kali dalam setahun yakni pada malam purnama atau pada saat bulan bersinar utuh. Akan tetapi gerhana bulan tidak terjadi setiap bulan purnama. Hal tersebut dikarenakan bidang orbit bulan dan ekliptika bersilangan sebesar 5° sehingga bulan tidak selalu berada pada ekliptika.

Saat terjadi gerhana, bulan yang sedang purnama memasuki area bayangan bumi yang disebut dengan bayangan kabur (penumbra) atau bayangan inti (umbra).

Macam Macam Gerhana Bulan

Berdasarkan bagaimana bulan memasuki bayangan bumi tersebut, gerhana bulan dibedakan menjadi 3 macam, diantaranya:

Gerhana Bulan Total
Gerhana bulan total terjadi apabila bulan tepat berada pada bayangan umbra bumi. Saat hanya sebagian bulan yang masuk ke umbra, maka akan terjadi gerhana sebagian. Ketika hal ini terjadi, bulan terlihat seperti sabit tebal yang kemudian menipis seiring dengan banyaknya bagian bulan yang masuk ke umbra bumi. Menjelang gerhana bulan total terjadi yakni saat sebagian besar bulan telah masuk ke umbra bumi, bagian umbra yang tadinya gelap akan tampak memerah. Begitu pula saat bulan telah masuk seluruhnya ke dalam umbra, bulan juga akan tampak memerah dan bukannya gelap total. Warna kemerahan tersebut berasal dari cahaya Matahari yang masih diteruskan oleh atmosfer Bumi. Atmosfer bumi menyebabkan langit siang hari menjadi biru dan langit fajar atau senja menjadi merah karena efek hamburan Rayleigh. Saat fajar/senja lintasan cahaya Matahari di atmosfer lebih besar karena posisi matahari hampir sejajar dengan horizon. Saat itu, cahaya biru matahari dihamburkan oleh partikel di atmosfer, sedangkan cahaya merah diteruskan. Akibatnya hanya cahaya merah saja yang terlihat.

Gerhana Bulan Sebagian
Gerhana bulan sebagian terjadi apabila sebagian bulan berada pada bayangan umbra bumi dan sebagian lagi berada pada penumbra bumi. Pada saat gerhana ini terjadi permukaaan bulan akan terlihat gelap dan memerah, sedangkan sebagian lagi akan tampak normal.

Gerhana Bulan Penumbra
Gerhana bulan penumbra terjadi saat bulan tepat berada di bayangan penumbra bumi. Pada saat itu, bulan hanya akan tampak sedikit redup dari biasanya. Perubahan ini biasanya sulit dideteksi dengan mata dan hanya dapat diukur dengan alat khusus.

Demikian artikel pembahasan tentang”Pengertian Gerhana dan Macam-Macam Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan Terlengkap“, semoga bermanfaat.

Originally posted 2023-04-21 12:43:39.