Memahami Lebih Dalam Tentang Ciri dan Proses Terbentuknya Masyakat serta Unsur dan Macam-Macam Masyarakat
Setelah kita mengkaji beberapa pendapat para ahli mengenai pengertian masyarakat, berikut ini kita akan mempelajari lebih lanjut tentang proses dan ciri-ciri terbentuknya masyarakat. Namun sekilas kita akan ulas kembali mengenai pengertian dari masyarakat berikut ini.
Masyarakat merupakan sekelompok orang yang membentuk suatu sistem baik itu semi tertutup atau semi terbuka dengan interaksi antar individu yang berada dalam kelompok tersebut. Lebih singkatnya, Masyarakat merupakan sekelompok orang yang hidup bersama dalam komunitas yang teratur.Kata Masyarakat sendiri merupakan kata yang berasal dari kata dalam bahasa arab yaitu Musyarak yang memiliki arti hubungan.
Baca juga : Pengertian Masyarakat Menurut Definisi Para Ahli
Proses Terbentuknya Masyarakat
Karena sifat manusia yang saling membutuhkan, tanpa disadari terbentuklah masyarakat. Dalam Ilmu Sosial, proses terbentuknya suatu kelompok masyarakat yaitu:
- Adanya pemenuhan kebutuhan biologis seperti papan, sandang dan pangan, semua kebutuhan tersebut akan sulit terpenuhi jika hidup individual maka manusia mulai menyadari pentingnya penyelenggaraan bersama-samna untuk memenuhi kebutuhan tersebut.
- Kemungkinan untuk bersatu dengan manusia lainnya
- Rasa ingin bersatu dengan lingkungan
- Manusia merupakan maniusia yang bereproduksi, maka secara alami akan terbentyuk masyarakat kecil dalam satu keluarga.
- Dengan terbentuknya suatu kelompok masyarakat maka akan mengurangi ancaman serta dapat mempertahankan diri dari hewan, kekuatan alam, dan juga kelompok lain yang lebih besar.
Terbentuknya masyarakat juga terjadi akibat kecendrungan yang dimiliki manusia untuk berinteraksi dengan manusia lainnya. Contoh terbentuknya suatu kelompok masyarakat bisa kita ambil dari terbentuknya sebuah keluarga yaitu pertama pertemuan antara laki-laki dan perempuan yang kemudian berhubungan dengan tujuan memperoleh keturunan, selanjutnya akan terbentuk sebuah keluarga kecil, lama-kelamaan keluarga tersebut akan menjadi keluarga besar, lalu akan terbentuk suatu wangsa atau dinasti kemudian akan terbentuk bangsa dan kemudian terbentuklah suatu negara.
Ciri-Ciri Masyarakat
Masyarakat memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
- Hidup Berkelompok
Manusia adalah mahluk sosial yang dimana mereka tidak dapat hidup sendiri, mereka membutuhkan orang lain atau dalam kata lain bergantung pada orang lain. Oleh sebab itu, ciri yang dimiliki oleh masyarakat adalah hidup bersama dan membentuk sebuah kelompok yang kemudian kelompok tersebut menjadi masyarakat. - Saling Berinteraksi
Terbentuknya suatu masyarakat ialah karena adanya suatu interaksi atau hubungan antar manusia. - Mengalami Perubahan
Masyarakat memiliki sifat dinamis atau tidak diam, sehingganya masyarakat selalu menginginkan perubahan hidup. Namun perubahan tersebut harus disesuaikan dengan kebudayaan yang telah terbentuk dalam masyarakat tersebut. - Melahirkan Kebudayaan
Masyarakat yang telah terbentuk dan telah hidup bersama-sama pasti akan melahirkan suatu kebudayaan yang nantinya akan diteruskan oleh generasi berikutnya yang pastinya dengan penyesuaian. - Adanya Pemimpin
Dalam suatu masyarakat, harus ada seorang pemimpin yang akan menindaklanjuti semua hal yang telah disepakati bersama agar tidak ada kesalahan dalam hal tersebut misalnya banyak yang bertindak tidak sesuai dengan kesepakatan. Sebagai contoh sebuah desa dipimpin oleh seorang kepala desa yang dibantu para perangkatnya. - Terbentuknya Stratifikasi Sosial
Setelah terbentuknya masyarakat maka secara tidaklangsung akan terbentuk stratifikasi atau golongan tertentu baik itu berdasarkan tugas, tanggungjawab atau tingkat religiusitas yang dimilikinya. Dengan terbentuknya golongan-golongan tersebut maka akan meletakan maniusia tersebut pada tempat dan perannya masing-masing.
Unsur-Unsur Masyarakat
Terdapat 4 unsur dalam masyarakat yakni orang banyak, kelompok, perkumpulan dan golongan.
- Orang Banyak atau Crowd
Orang Banyak atau Crowd merupakan pengelompokan orang yang memiliki jumlah banyak dalam suatu wilayah atau tempat tertentu. Orang banyak memiliki ciri-ciri sebagai berikut:- Terbentuk karena adanya pusat perhatian yang sama
- Terjadi dalam kurun waktu yang lama
- Ada tanya jawab pada sekitar objek yang menjadi pusat perhatian
- Rasa kesatuan ada namun akan hilang jika kerumunan tersebut bubar
- Kelompok
Kelompok merupakan suatu unsur dalam masyarakat yang memiliki ciri-ciri:- Munculnya kesadaran dari anggota kelompok bahwa mereka adalah bagian dari kelompok tersebut.
- Terjadnya interaksi antar anggota dalam kelompok.
- mempunyai suatu kaidah, struktur dan pola tertentu.
- Anggota memiliki faktor pengikat seperti persamaan nasib, persamaan tujuan, persamaan ideologi.
- Perkumpulan
Perkumpulan atau asosiasi adalah kesatuan yanga dibentuk manuisia secara sadar dengan tujuan tertentu. Biasanya perkumpulan ini dibentuk karena adanya minat, pendidikan, kepentingan dan lain sebagainya yang sama. - Golongan
Golongan yaitu pengelompokan yang terjadi dalam masyarakat baik berdasarkan faktor subjektif maupun objektif. Berikut adalah arakteristik yang dimiliki suatu golongan:- Adanya pola interaksi yang berbeda.
- adanya pembagian hak dan kewajiban antar kelompok.
- Adanya sanksi dan penghargaan.
- Adanya penggolongan Universal.
- Adanya status dan peran yang berbeda.
- Adanya penggolongan yang melibatkan kelompok yang ada.
Kebutuhan Masyarakat
- Populasi
- Informasi
- Energi
- Materi
- Sistem komunikasi
- Sistem produksi dan distribusi
- sistem pengendalian sosial
- Sistem organisasi sosial
- Perlindungan terhadap ancaman
Macam Dan Jenis Masyarakat
Terdapat 2 macam jenis masyarakat yaitu masyarakat primitif dan masyarakat modern.
1. Masyarakat Primitif
Masyarakat primitif atau masyarakat sederhana yakni masyarakat yang belum mengenal adanya teknologi serta ilmu pengetahuan, mereka hanya dapat mencukupi kebutuhan sehari-hari mereka. Jenis masyarakat ini masih sangat jarang berinteraksi dengan masyarakat lainnya karena masyarakat ini pada umumnya terisolasi.
Anggota dalam masyarakat primitif hanya terdiri dari puluhan hingga ratusan anggota saja dan mereka tinggal ditempat yang jauh dari peradaban. Kehidupan masyarakat ini masih bersifat homogen atau belum ada perbedaan yang menyolok antar anggota.
Berikut adalah ciri yang dimiliki oleh masyarakat primitif:
- Mereka tidak hanya miskin ilmu tetapi juga miskin harta
- Mereka masih mempertahankan kebudayaan nenek moyang mereka
- Mereka hidup secara fitrah
- Mereka menentang masuknya budaya lain dalam kehidupan mereka
- Mereka memilih pemimpin berdasarkan keturunan darah
2. Masyarakat Modern
Masyarakat modern adalah masyarakat yang telah mengenal perkembangan teknologoi dan juga ilmu pengetahuan yang dapat membantu mereka untuk menjalankan kehidupan mereka.
Berikut adalah ciri-ciri masyarakat modern:
- Mereka lebih dapat menerima hal baru
- Mereka lebih dapat menghargai waktu
- Mereka mempunyai perencanaan yang matang dalam berorganisasi
- Mereka memilih pemimpin berdasarkan tingkat ilmu pengetahuan yang dimiliki
- Mereka lebih percaya pada pengetahuan dan teknologi
- Mereka lebih heterogen atau terdapat berbagai perbedaan
- Mereka tidak terikat pada tradisi nenek moyang
- Mereka lebih menghargai penghargaan yang diberikan pada mereka
- Mereka melakukan tindakan yang rasional
- Sistem sosial terbuka
Demikian penjelasan yang bisa kami sampaikan tentang Ciri-Ciri dan Proses Terbentuknya Masyarakat Serta Unsur dan Macam-Macam Masyarakat. Semoga bermanfaat, untuk mengetahui informasi seputar ilmu pengetahuan lainnya, baca artikel selanjutnya.