Sebagai wanita, kita pasti sudah tau kalau wajah yang cantik tidak bisa didapatkan begitu saja. Melainkan harus melalui berbagai macam usaha. Dimulai dari kebiasaan mudah merawat wajah yang baik dan benar hingga menggunakan jenis kosmetik yang cocok untuk kulit wajah anda atau memanfaatkan bahan-bahan alami.
Wajah memiliki kulit yang berbeda dari jenis kulit lain di seluruh tubuh kita. Oleh sebab itu, diperlukan cara-cara khusus dalam merawat wajah. Ingin tau bagaimana caranya? Yuk intip bagaimana caranya merawat wajah dengan benar di bawah ini :
Caranya Merawat Wajah
Rutin Membersihkan Wajah
Membersihkan wajah secara rutin, terlebih ketika anda selesai beraktivitas atau ketika anda hendak tidur di malam hari adalah sesuatu yang wajib anda lakukan. Ladies perhatikan ini!
- Sebelum mencuci wajah ada baiknya anda membersihkan wajah terlebih dahulu dengan menggunakan cleanser.
- Setelah itu, untuk mengangkat sisa sisa kotoran dan makeup yang masih membandel dan menempel di pori. Gunakan air hangat untuk membuka pori-pori kulit agar kotoran yang membandel tersebut dapat di bersihkan dengan mudah. Lalu,
- Gunakan sabun khusus pencuci muka yang tidak terlalu keras. Jangan gunakan sabun antiseptik untuk mencuci muka, karena dapat menyebabkan kulit menjadi kering.
- Gunakan air dingin untuk menutup kembali pori-pori kulit agar terhindar dari debu dan kotoran.
Berolahraga Secara Rutin
Olahraga secara rutin akan membuat kulit menjadi lebih kencang, dan racun-racun di dalam tubuh maupun di balik kulit badan ikut terbuang bersama keringat. Dengan begitu wajah akan menjadi sehat dan lebih berseri.
Konsumsi Buah-buahan dan Sayuran Segar
Mengkonsumsi buah dan sayuran yang segar, serta banyak mengandung vitamin, akan membantu kulit untuk memproduksi kolagen. Dengan begitu wajah akan menjadi lebih sehat, halus serta kenyal.
Selain itu, buah-buahan seperti tomat yang banyak mengandung vitamin C dapat berfungsi sebagai antioksidan untuk menangkal radikal bebas penyebab penuaan dini.
Gunakan Masker Untuk Menutrisi Kulit
Wajah harus dirawat sedemikian rupa dan diberikan nutrisi agar tetap sehat. Ada berapa masker alami yang dapat anda manfaatkan untuk memenuhi nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan oleh kulit wajah. Diantaranya adalah :
- Masker jagung
- Masker pisang
- Masker jeruk, atau lemon yang kaya akan vitamin serta manfaat.
Gunakan masker pada malam hari sebelum anda tidur. Hal ini dilakukan agar masker bekerja dengan baik dan memberikan hasil maksimal.
Hindari Paparan Sinar Matahari Langsung
Sinar matahari terutama pada siang hari ketika matahari bersinar dengan terik sangat berbahaya bagi kesehatan kulit. Karena dapat menyebabkan kanker kulit, serta dapat menyebabkan kulit menjadi hitam. Hal ini karena sinar matahari yang terlalu panas menyebabkan sel-sel kulit menjadi mati.
Gunakan Air Bersuhu Normal
Jangan mencuci muka dengan menggunakan air yang tidak terlalu panas atau terlalu dingin. Mencuci muka dengan menggunakan air yang terlalu panas dapat menyebabkan kulit kehilangan kelembabannya, yang kemudian menjadi kusam, kering, dan mudah keriput.
Untuk mencuci muka yang baik adalah dengan menggunakan air hangat suam-suam kuku. Jangan gunakan air yang terlalu dingin. Karena, air yang terlalu dingin akan menutup pori-pori sehingga kotoran akan terjebak dan tidak bisa perangkat dengan sempurna.
Hindari Memegang Dan Menguraikan Rambut Di Wajah
Saat kita beraktivitas di luar ruangan. Tanpa sadar kita menyentuh berbagai benda yang kita kenal maupun tidak kita kenal, yang bisa jadi merupakan sarang bakteri. Kemudian apabila kita menyentuh wajah dengan tangan yang tidak bersih. Maka, hal tersebut akan mengakibatkan bakteri berpindah dan berkembang serta masuk ke dalam kulit dan kemudian menyebabkan jerawat.
Angkat Sel Kulit Mati Dengan Scrub
Setiap saat selalu ada sel kulit yang mati. Dan wajah serta sabun muka biasa tidak bisa diandalakan untuk mengangkat sel kulit mati. Oleh karena itu, dibutuhkan sesuatu seperti scrub untuk membantu mengangkat sel kulit mati.
Demikianlah panduan cara mudah merawat wajah dengan baik dan benar, semoga dapat bermanfaat dan menjadi literatur bagi anda yang membutuhkan.