Olahraga senam banyak macamnya. Salah satunya, yaitu senam ketangkasan. Pernahkah Anda melakukan senam ketangkasan? Gerakan senam ketangkasan memerlukan kelentukan sendi-sendi anggota tubuh, kekuatan, dan daya tahan yang baik. Dengan demikian, Anda bisa melakukan gerakannya dengan baik dan terhindar cedera. Selain itu, senam ketangkasan juga memerlukan keberanian dan rasa percaya diri.
Pengertian Senam Lantai
Senam merupakan bentuk latihan fisikyang disusun secara sistematis dengan tujuan untuk mencapai daya tahan, kekuatan, kelentukan, koordinasi, membentuk prestasi, membentuk tubuh ideal, dan memelihara kesehatan. Salah satu jenis senam yang mengandalkan aktivitas pada seluruh tubuh tersebut adalah senam lantai (floor exercise). Senam lantai adalah senam yang dilakukan di lantai (di atas matras) dengan ukuran matras 12><12m dengan tambahan 1 meter di setiap sisinya sebagai pengaman. Dalam perlombaan senam lantai, waktu yang dipergunakan untuk rangkaian senam lantai untuk putra adalah 70-90 detik (1,10-1,30 menit), sedangkan untuk putri 50-70 detik. Dalam melakukan senam lantai dapat menggunakan alat maupun tanpa alat.
Senam Ketangkasan Menggunakan Alat
Berikut ini adalah beberapa senam menggunakan alat. Alat yang digunakan, yaitu kuda-kuda lompat sebagai tumpuan. Adapun gerakan senam ketangkasan dengan alat ini adalah lompat kangkang dan lompat jongkok.
Lompat Kangkang
Lompat kangkang dilakukan dengan melayang di atas matras dan kedua
kaki dibuka. Latihan lompatan dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut.
- Larilah dengan awalan beberapa langkah.
- Tolakkan kedua kaki pada papan tolak sekuat-kuatnya dengan lengan mengayun dari belakang.
- Kedua tangan bertumpu pada kuda-kuda.
- Pada saat melayang, pandangan tetap ke depan dan kaki dibuka dengan posisi tungkai berada di sisi kanan dan kiri atas kuda-kuda.
- Kedua kaki bersiap melakukan pendaratan dengan ujung kaki mengeper dan lengan direntangkan ke atas.
Lompat Jongkok
Cara melakukan lompat jongkok dengan tumpuan pada ujung kuda-kuda lompat sebagai berikut.
- Lakukan awalan dengan lari cepat dan badan condong ke depan.
- Tolakkan kedua kaki pada papan tolak dengan lengan diayunkan ke atas.
- Saat badan melayang ke atas depan, kedua lengan lurus dan pandangan fokus
pada ujung kuda-kuda lompat. - Tolakkan tangan sekuatnya saat tangan menyentuh bagian ujung kuda-kuda. Posisi badan membentuk sudut 30° dengan punggung kuda-kuda lompat.
- Saat mendarat, -ujung kaki mengeper dan lengan direntangkan ke atas.
Senam Ketangkasan Tanpa Menggunakan Alat
Berikut ini adalah beberapa gerakan senam ketangkasan yang tanpa menggunakan alat. Adapun gerakan senam tanpa menggunakan alat, di antaranya guling lenting dan lompat harimau.
Guling Lenting
Guling lenting adalah suatu gerak senam lantai dengan melentingkan badan ke depan atas dengan lemparan kedua kaki dan tolakan kedua tangan. Gerakan ini dapat diawali dengan gerak guling depan atau gerak mengayun guling belakang sebelumnya. Lakukan setiap latihan dengan bimbingan guru Anda.
- Teknik Dasar Guling Lenting
Gerak guling lenting dilakukan dengan cara berikut.- Berdiri dengan salah satu kaki di depan dan kedua lengan diangkat ke atas.
- Tempatkan kedua tangan sebagai tumpuan untuk melakukan gulingan ke depan.
- Setelah gerakan gulingan dimulai, kedua kaki lurus dan rapat. Posisikan kedua tungkai lurus ke belakang dekat kepala, siku dibengkokkan, serta telapak tangan bertumpu pada matras di samping telinga.
- Lakukan guling ke depan. Pada saat tungkai telah melewati kepala tolakkan tungkai ke atas depan dan mendorong kedua tangan sehingga badan melayang seperti membuat busur.
- Lakukan pendaratan dengan kedua kaki rapat dan pinggul didorong ke depan, kemudian diikuti dengan gerakan badan mengikuti arah rotasi gerakan.
- Bentuk Latihan Guling Lenting Latihan gerak guling lenting dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut.
- Latihan melenting dari posisi tidur di matras.
- Latihan melenting dengan tumpuan tangan.
Lompat Harimau
Lompat harimau adalah gerakan yang menyerupai gerak guling depan, tetapi gerakannya dilakukan dengan awalan sebuah loncatan jauh ke depan. Cara melakukan lompat harimau sebagai berikut.
- Awalan
Diawali dengan sikap berdiri mengambil ancang-ancang dengan kecepatan disesuaikan, di beberapa langkah terakhir bersiap melakukan tolakan. - Pelaksanaan
Tolakkan kedua kaki sehingga badan terdorong ke depan. Pergelangan kaki dan lutut dibengkokkan untuk meloncat ke atas dan ke depan. Setelah itu, tungkai lurus, lengan diayunkan ke depan, dan mendarat lebih dulu pada matras. - Akhiran
Gerakan diakhiri dengan menekuk kepala hingga menunduk dan punggung dibulatkan sehingga terjadi gulingan ke depan. Akhiri dengan posisi jongkok serta tangan lurus ke depan.
Demikian penjelasan yang bisa kami sampaikan tentang Pengertian Senam Lantai Dan Gerakan Senam Ketangkasan Menggunakan/Tanpa Alat. Semoga postingan ini bermanfaat bagi pembaca dan bisa dijadikan sumber literatur untuk mengerjakan tugas. Sampai jumpa pada postingan selanjutnya.
Baca postingan selanjutnya:
- Sejarah, Teknik Serangan Dan Peraturan Pertandingan Pencak Silat Terlengkap
- Nomor Nomor Olahraga Atletik, Penjelasan Teknik Dan Peraturan Pertandingan Lompat Jauh
- Pengertian, Alat Fasilitas, Teknik , Dan Peraturan Dalam Permainan Bulu Tangkis Terlengkap
- Sejarah, Teknik Dasar, Ketentuan Dan Peraturan Dalam Permainan Bola Voli Terlengkap
- Cara Menulis Karya llmiah Dengan Baik Dan Benar Terlengkap