Pengertian Gejala Sosial : Faktor, Bentuk, Dampak dan Contoh Gejala Sosial

Posted on

Pengertian Gejala Sosial – Apa yang dimaksud dengan gejala sosial dan contohnya? Apa saja yang menjadi faktor penyebab gejala sosial? Apa contoh gejala sosial?

Agar lebih memahaminya, kali ini kita akan membahas tentang pengertian gejala sosial menurut para ahli, faktor penyebab, jenis, contoh dan dampak gejala sosial secara lengkap.

Baca Juga : Pengertian Integrasi Sosial

Pengertian Gejala Sosial

Pengertian gejala sosial adalah peristiwa yang menandai terjadinya permasalahan sosial dalam masyarakat.

Definisi gejala sosial yaitu masalah sosial yang memberikan pengaruh dan dipengaruhi perilaku manusia dalam kehidupan bermasyarakat.

Gejala sosial juga bisa diartikan sebagai suatu peristiwa yang seringkali terjadi pada lapisan masyarakat baik masyarakat tradisional maupun masyarakat modern.

Gejala sosial juga diartikan sebagai fenomena sosial. Fenomena sosial ini muncul karena adanya perubahan sosial yang tak bisa dihindari tapi bisa diantisipasi.

Pengertian Gejala Sosial Menurut Para Ahli

Pitirim A. Sorokin

Pengertian gejala sosial adalah hubungan timbal balik antara gejala sosial dan gejala nonsosial yang terjadi karena hubungan yang ada di dalam masyarakat. Ada empat gejala sosial diantaranya gejala moral, gejala keluarga, gejala agama dan gejala ekonomi.

Karakteristik Gejala Sosial

Adapun ciri atau karakteristik gejala sosial diantaranya yaitu:

Tidak Universal
Gejala sosial tidak bersifat universal atau umum sebab hanya terpengaruh suatu kondisi budaya atau kondisi sosial masyarakat tertentu.

Beragam
Ada banyak gejala sosial yang terjadi dalam masyarakat dengan karakteristik dan sifat yang berbeda, jadi tak bisa disamakan meskipun saling berkaitan.

Bersifat Dinamis
Ini terjadi sebab kecenderungan perilaku masyarakat yang berubah-ubah atau dinamis.

Bersifat Kualitatif
Hal ini menunjukkan jika gejala sosial yang terjadi tak dapat diukur tapi bisa dianalisa secara mendalam.

Baca Juga : Pengertian Konflik Sosial

Sangat kompleks
Hal ini disebabkan oleh berbagai faktor yang mempengaruhi hubungan manusia mulai dari agama, politik, psikologis, budaya, sosial dan ekonomi.

Sulit Pahami
Hal ini ditunjukkan oleh pola perilaku dan hubungan manusia yang tak mudah dimengerti.

Sulit diprediksi
Hal ini disebabkan karena gejala sosial bersifat spesifik, kualitatif, dinamis, abstrak dan kompleks.

Kurang objektif
Hal ini mengacu pada perilaku masyarakat dalam menilai karakteristik yang melakat pada setiap individu, apakah baik atau buruk bergantung pada penilaian masyarakat itu sendiri.

Faktor Penyebab Gejala Sosial

Berikut ini beberapa faktor yang dapat menyebabkan terjadinya gejala sosial diantaranya yaitu:

Faktor Kultural

Faktor kultural adalah nilai yang tumbuh dan berkembang dalam komuntas atau lingkungan masyarakat. Contoh gejala sosial akibat faktor kultural antara lain perilaku menyimpang, kerja bakti, kemiskinan dan lainnya.

Faktor Struktural

Faktor struktural merupakan suatu kondisi yang mempengaruhi susunan stuktur dalam pola tertentu. Faktor struktural dapat dilihat dari pola hubungan antar individu dan kelompok dalam masyarakat. Contoh gejala sosial yang dipengaruhi faktor struktural diantaranya interaksi antar individu, individu dengan kelompok atau kelompok dengan kelompok; penyuluhan sosial dan lainnya.

Bentuk Gejala Sosial

Berikut ini macam-macam bentuk gejala sosial, diantaranya yaitu:

Ekonomi
Perekonomian seorang individu dapat menyebabkan suatu gejala sosial dalam masyarakat terutama mengenai pendapatan. Apabila individu kurang bisa mencukupi kebutuhannya, maka akan terjadi beberapa gejala sosial dilingkungannya diantaranya kemiskinan, pengangguran dan masalah ekonomi lainnya.

Budaya
Keragaman budaya yang ada di Indonesia maupun di luar negeri bisa juga menyebabkan terjadinya gejala sosial seperti kenakalan remaja, tindakan peniruan budaya asing yang negatif, dan lainnya.

Lingkungan Alam
Gejala sosial dalam lingkungan alam berkaitan dengan aspek kesehatan. Individu yang terserang penyakit dapat menimbulkan gejala sosial dilingkungannya, misalnya seperti pencemaran lingkungan, penyakit menular dan lainnya.

Psikologis
Perilaku dalam kehidupan sehari-hari seorang individu dipengaruhi oleh aspek psikologi dimana apabila seorang individu mengalami gangguan kejiwaan bisa menimbulkan gejala sosial dalam masyarakat seperti aliran ajaran sesat, diorganisasi jiwa dan lainnya.

Baca Juga : Pengertian Dinamika Sosial

Dampak Gejala Sosial di Masyarakat

Dampak positif dari gejala sosial, antara lain:

Gejala sosial yang terjadi dalam masyarakat harus ditanggapi dengan baik. Jika kita menerima perubahan sosial budaya dengan terbuka dan dapat mengimbanginya maka akan berdampak positif.

Hal tersebut bisa dilihat dengan adanya kemajuan di bidang teknologi salah, misalnya kemajuan alat komunikasi modern seperti smartphone membuat kita bisa yang berjauhan dan tak bisa bertemu bisa tetap berinteraksi.

Dampak negatif dari gejala sosial, antara lain:

Individu yang tak dapat menerima perubahan akan mengalami culture shock. Ketidakmampuan individu dalam menghadapi gejala sosial akan mengarahkan individu untuk melakukan perilaku menyimpang.

Contoh Gejala Sosial di Masyarakat

Gejala sosial dalam masyarakat berawal dari adanya perubahan sosial dalam masyarakat yang dapat dampak positif ataupun negatif. Berikut ini beberapa contoh gejala sosial diantaranya:

Kemiskinan

Salah satu contoh gejala sosial yang paling sering ditemui dalam masyarakat yaitu kemiskinan. Terdapat dua jenis kemiskinan, diantaranya:

  • Kemiskinan absolut, yakni individu atau kelompok yang tak bisa mencukupi kebutuhan minimum hidupnya.
  • Kemiskinan relatif, yakni individu atau kelompok yang bisa mencukupi kebutuhan minimum hidupnya, namun ia masih merasa miskin bila dibandingkan dengan individu/kelompok lain.

Penyebab kemiskinan bisa saja akibat ketidakmampuan seseorang dalam memenuhi kebutuhan primernya. Salah satu faktor penyebab kemiskinan yakni akibat lembaga kemasyarakatan dibidang ekonomi yang tidak berfungsi dengan baik. Dengan adanya masalah ekonomi akan berakar dan menyebar ke bidang lain seperti sosial, pendidikan dan lainnya.

Masalah Kependudukan

Indonesia merupakan salah satu negara dengan tingkat kepadatan penduduk yang cukup tinggi. Penduduk merupakan subjek dan obyek pembangunan, dimana adanya pembangunan maka kesejahteraan penduduk di suatu negara akan meningkat. Kesejahteraan penduduk akan terganggu akibat adanya perubahan demografis suatu negara. Masalah kependudukan yang dapat mempengaruhi tingkat kesejahteraan penduduk diantaranya yaitu kepadatan penduduk, pemerataan penduduk yang tidak rata, ledakan penduduk dan lainnya.

Cara mengatasi permasalahan kependudukan yang bisa dilakukan diantaranya yaitu:

  • Pengaturan pertumbuhan jumlah penduduk.
  • Transimigrasi
  • Program keluarga berencana (KB)

Baca Juga : Pengertian Atribusi Sosial

Demikian artikel pembahasan tentang pengertian gejala sosial menurut para ahli, faktor penyebab, jenis, contoh dan dampak gejala sosial secara lengkap. Semoga bermanfaat.