Fungsi Tulang Jari Tangan (Falang/Phalanx/Phalanges) – Apa itu tulang jari tangan? Apa fungsi tulang jari tangan? Apa saja jenis tulang penyusun jari tangan? Sebutkan struktur bagian tulang jari tangan!
Baca juga : Fungsi Tulang Telapak Tangan
Agar lebih memahaminya, kali ini kita akan membahas tentang pengertian tulang jari tangan, fungsi, struktur bagian dan tulang penyusun dan cedera pada tulang jari tangan secara lengkap.
Pengertian Tulang Jari Tangan
Tulang jari tangan (falang/phalanx) merupakan tulang pada bagian tangan yang berfungsi untuk membentuk struktur jari-jemari.
Jari tangan manusia pada dasarnya tidak digerakkan tulang dan tidak memiliki otot. Pergerakan tulang jari tangan terjadi dengan adanya bantuan tarikan otot lengan bagian bawah yang ada pada tendon.
Ligamen tulang jari tangan juga ikutserta menyatukan tulang pada telapak tangan. Persendian pada jari tangan dilapisis tulang rawan yang mencegah terjadinya gesekan antar tulang jari tangan.
Tulang jari tangan terhubung dengan tulang pergelangan tangan melalui tulang telapak tangan (metakarpal).
Setiap jari tangan mempunyai tiga jenis tulang yang menyusunnya terdiri dari proximal phalanx, middle phalanx dan distal phalanx, kecuali ibu jari yang hanya mempunyai dua jenis tulang yaitu proximal phalanx dan distal phalanx.
Fungsi Tulang Jari Tangan
Fungsi utama tulang jari tangan adalah untuk membentuk struktur jari-jemari. Adapun fungsi dan peran tulang jari tangan lainnya, diantaranya:
- Sebagai alat gerak atas manusia.
- Ikut serta dalam pembentukan rangka tangan manusia.
- Turut andil dalam pembentukan persendian tulang tangan.
Struktur Bagian Tulang jari Tangan
Berikut ini bagian-bagian tulang jari tangan manusia, antara lain:
- Tulang sendi interfalang distal
- Tulang sendi interfalang fraksimal
- Tulang sendi metakafalang
- Tulang fraksimal
- Tulang falang maksimal
- Tulang falang distal
- Tulang trepezaid
- Tulang trepeziun
- Tulang hamatum
- Tulang fisifarmis
Baca Juga : Fungsi Tulang Pergelangan Tangan
Pada bagian tangan terdapat jenis tulang terbesar yaitu tulang telapak tangan (metacarpal). Fungsi tulang metacarpal adalah menghubungkan tulang jari dengan tulang pergelangan tangan.
Setiap jari tangan mempunyai tiga jenis tulang yang menyusunnya terdiri dari proximal phalanx, middle phalanx dan distal phalanx, kecuali ibu jari yang hanya mempunyai dua jenis tulang yaitu proximal phalanx dan distal phalanx. Dimana tulang lain memiliki 3 ruas jari sedangkan ibu jari hanya memiliki 2 ruas jari.
Jenis Tulang Jari Tangan
Terdapat 3 (tiga) jenis tulang penyusun jari tangan manusia, diantaranya yaitu:
Proximal Phalanax
Proximal phalanax adalah jenis tulang jari tangan terpanjang dibanding yang lain dan memiliki bentuk memanjang dari ujung telapak tangan.
Middle Phalanax
Middle phalanax adalah jenis tulang sendi pada jari tangan (disebut buku jari) yang berada dibagian tengah.
Distal Phalanax
Distal phalanax adalah jenis tulang jari tangan terkecil diantara yang lain. Letak tulang jari tangan ini terdapat pada bagian ujung jari tangan manusia.
Gangguan Pada Tulang Jari Tangan
Tulang jari tangan rawan mengalami cedera atau kondisi lainnya, berikut ini gangguan pada tulang jari tangan yang sering terjadi diantaranya:
Baca Juga : Fungsi Tulang Lengan Atas (Humerus)
Fraktur Tulang Jari Tangan
Fraktur atau retak tulang jari tangan atau patah tulang jari tangan merupakan cedera yang terjadi pada jari tangan akibat kecelakaan, benturan atau yang lainnya. Kondisi tersebut membuta jari sulit digerakkan, membengkak dan terasa lunak bahkan bisa terlihat tak normal. Untuk itu, maka dibutuhkan penanganan dengan alat penyokong tulang berupa pemasangan pin, baut, ataupun kawat untuk meluruskan tulang jari tangan sampai sembuh melalui pembedahan.
Nyeri Jari Tangan
Kondisi nyeri dan kaku jari tangan dapat disebabkan karena adanya indikasi penyakit lain seperti trigger finger (jari kaku atau terkunci pada posisi menekuk atau meregang); sindrom Raynaud; radang tendon, osteoarthritis.
Demikian artikel pembahasan tentang pengertian tulang jari tangan, fungsi, struktur bagian dan tulang penyusun dan cedera pada tulang jari tangan secara lengkap. Semoga bermanfaat