Pengertian Presipitasi Menurut Para Ahli dan Berbagai Bidang Lengkap – Presipitasi adalah salah satu komponen utama dalam siklus air dan merupakan sumber utama air tawar di bumi. Presipitasi adalah curah hujan atau peristiwa turunnya air dari atmosfer ke permukaan bumi da laut dalam bentuk yang tidak seragam atau berbeda, seperti curah hujan antara daerah beriklim tropis dan daerah beiklim sedang.
Presipitasi merupakan suatu peristiwa klimatik yang bersifat alamiah, maksudnya presipitasi merupakan perubahan bentuk dari uap air di atmosfer menjadi curah hujan sebagai akibat dari proses kondensasi.
Pengertian Presipitasi Menurut Para Ahli
Triatmodjo (2008)
Menurut Triatmodjo, Presipitasi adalah turunan air dari atmosfer ke permukaan bumi yang dapat terdiri dari embun, salju, hujan es dan hujan. Presipitasi untuk daerah tropis, hujan memberikan peran atau fungsi yang besar. Hal itu tampak dimana seringkali hujanlah yang dianggap presipitasi.
Sosrodarsono (1976)
Menurut Sosrodarsono, Presipitasi adalah nama umum dari uap yang mengkondensasi dan jatuh ke tanah dalam rangkaian proses siklus hidrologi.
Pada umumnya, jumlahnya selalu dinyatakan dengan dalamnya presipitasi (mm). Jika uap air yang jatuh berbentuk disebut hujan (rainfall) dan jika berbentuk padat disebut salju (snow).
Endang Tituk dkk (2015)
Menurut Endang Tituk dkk, Presipitasi adalah suatu peristiwa terjadinya proses pengendapan antigen terlalut oleh antibodi. Hal itu, maka presipitasi pada akhirnya antigen terlalut tersebut tidak bergerak dan semakin mudah untuk ditangkap oleh sel fagosit.
Sigit Ari Wibowo (2015)
Menurut Sigit Ari Wibowo, Presipitasi adalah suatu peristiwa jatuhnya air dari atmosfer menuju ke permukaan bumi. Bentuk zat cair yang turun dapat berupa embun, salju, kabut, dan hujan.
Kamus Besar Bahasa Indonesia
Menurut KBBI, pengertian presipitasi diantaranya yaitu:
1). Proses pengendapan, baik dari dalam larutan maupun dari udara permukaan ke permukaan bumi;
2). kandungan kelembapan udara yang berbentuk cairan atau bahan padat, seperti hujan, embun salju; buatan Met hujan yang berasal dari berbagai jenis awan yang dipilih sebagai hasil usaha manusia.
Pengertian Presipitasi di Berbagai Bidang
Pengertian presipitasi dalam siklus hidrologi
Dalam siklus hidrologi, presipitasi ditikan sebagai turunnya air dari atmosfer bumi menuju permukaan bumi dalam bentuk yang berbeda-beda.
Pengertian presipitasi dalam kimia
Dalam kimia, presipitasi diartikan sebagai proses mengendapnya kandungan zat larutan yang disebabkan adanya reaksi kimia. Selain itu, ternyata dalam kimia presipitasi daat dipercepat dengan cara mengurangi kadar zat pelarutnya atau dengan menambahkan agen presipitasi seperti TCA. Hal tersebut merupakan salah satu yang dimanfaatkan dalam pengolahan limbah cair.
Pengertian presipitasi dalam biologi
Presipitasi biologi adalah suatu proses yang pengendapan terjadi ketika suatu zat terpisah dari larutannya. Misalnya presipitasi antibodi yang mana antibodi mengendapkan molekul antigen dengan bentuk gumpalan yang tidak larut. Olehnya itu, antigen-antigen dicerna dan ditelan oleh sel-sel fagosit.
Demikian artikel pembahasan tentang “Pengertian Presipitasi Menurut Para Ahli dan Berbagai Bidang Lengkap“, semoga bermanfaat.